E-BERITA.COM, BOLSEL – Pemkab Bolsel menyiapkan sebidang lahan dengan luas 1 Hektare (Ha) untuk dihibahkan dalam pembangunan Kantor Pegadilan Negeri (PN) dan Rumah Dinas bagi Ketua PN di Kabupaten setempat.
Penyiapan lahan tersebut disampaikan langsung oleh Bupati Bolsel Iskandar Kamaru kepada Ketua Pengadilan Tinggi (PT) Manado, Dr Hi Lexsy Mamonto SH. MH bersama Ketua PN Kotamobagu bersama jajarannya saat melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Bolsel, Senin (13/12/2021).
Bahkan lewat kunjungan tersebut, Ketua PT Manado bersama Ketua PN Kotamobagu, langsung diajak oleh Bupati bersama Wabup Deddy Abdul Hamid meninjau langsung kesiapan lahan tersebut yang berlokasi di Kawasan Perkantoran Panango, Desa Tabilaa, Kecamatan Bolaang Uki.
“Jadi lahannya ada di kawasan Perkantoran Panango. Luasnya kurang lebih 1 Hektare,” ujar Bupati.
Iskandar berharap, dengan disiapkannya lahan tersebut, rencana pembangunan Kantor PN Kabupaten Bolsel dapat segera terwujud.
“Serta harapannya agar, ini menjadi langkah awal dalam mensinergikan peran Pemda terhadap penegakan hukum di daerah ini,” ungkapnya.
Adanya perhatian Pemkab Bolsel dengan menyiapkan hibah lahan untuk PN di Kabupaten setempat mendapat atensi dari Ketua PT Manado. Lexsy mengapresiasi langkah Pemkab Bolsel demi maksimalnya pelayanan PN di daerah setempat.
“Tentu ini sangat luar biasa, mengingat sulitnya mencari lahan dengan luasan seperti ini, dan kami bersyukur karena Pemkab Bolsel ternyata telah menyiapkan lahan untuk pembangunan PN di Bolsel,” ucapnya. (irfani alhabsyi)