e-berita.com, Bolsel – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Pejuangan (PDIP) siap menoreh kembali catatan sejarah dengan memenangkan agenda politik Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilres) pada Pemilu 2024 mendatang.
Hal itu sebagaimana hasil Rapat Konsolidasi yang digelar DPD PDI Perjuangan Sulut, dan diikuti oleh seluruh DPC khususnya pada Bacaleg, bertempat di Kantor Sekretariat DPD PDI Perjuangan Sulut di Minahasa Utara (Minut), Rabu (03/05/2023).
Rapat Konsoludasi tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPD PDI Perjuangan Sulut, Olly Dondokambey.
Dimana dalam Rapat tersebut, DPC PDI Perjuangan menyatakan siap mengikuti dan memenangkan Pemilu Legislatif (DPRD) Kabupaten, Provinsi dan Pusat, serta Pilpres 2024.
Hal itu sebagaimana dikatakan Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bolsel, Resia Lamusu dimana dalam Rakor tersebut, PDI Perjuangan Bolsel siap ikut dan memangkan Pileg dan Pilpres 2024.
“DPC PDI Perjuangan Bolsel Siap mengikuti dan memenangkan Pemilu legislatif dan Pilpres 2024 mendatang,” ujar Resia.
Sementara itu, Bendahara DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bolsel, Arifin Olii mengatakan, kesiapan PDI Perjuangan Bolsel menatap Pileg dengan telah terpenuhnya line up Bacaleg di 3 Dapil yang ada di Kabupaten Bolsel.
“Keseriusan kami terlihat dengan terpenuhinya line up Bacaleg PDI Perjuangan di semua dapil di Bolsel,” ungkap Arifin yang kini menjabat sebagai Ketua DPRD Kabupaten Bolsel.
Sebelumnya, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bolsel, H Iskandar Kamaru SPt, MSi menagatakan, semua Bacaleg PDI Perjuangan Bolsel itu mempunyai track record yang baik.
“Masing-masing dikenal dan disukai oleh rakyat. Ini berdasarkan data survey yg kami miliki. Nanti hasil survey akan kami rilis setelah proses administrasi bacaleg selesai,” tegas Iskandar yang kini menjabat sebagai Bupati Bolsel. (rdk)