e-berita.com, Bolmut – Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) menggelar dialog langsung dengan sejumlah nelayan di Kecamatan Pinogaluman, Selasa (30/09/2025) di Desa Buko.

Dialog tersebut dihadiri Anggota Komisi II DPRD Bolmut yakni Mardan Umar, Dewi Sandra Astuti Mondo dan Ronal Bolota.
Selaiin Itu, dialog ini juga turut dihadiri Kapolsek Pinogaluman, pihak Pemerintah Kecamatan Pinogaluman, Pemdes Buko serta Dinas Perikanan dan Kelautan Bolmut
Ketua Komisi II DPRD Bolmut, Mardan Umar menyatakan bahwa dialog digelar dalam rangka mendengarkan aspirasi dan keluhan sejumlah nelayan di kecamatan setempat.

Dalam dialog tersebut kata Mardan, berkembang soal adanya keluhan sejumlah nelayan di kecamatan Pinogaluman terkait aktivitas dari nelayan kabupaten tetangga diperairan (Laut) Bolmut.
“Terutama soal kehadiran bagang dari nelayan daerah tetangga diperairan Bolmut yang dinilai sangat mengganggu bahkan berpengaruh terhadap hasil tangkapan sejumlah nelayan di Pinogaluman,”ujar Mardan.
Senada disampaikan Ronal Bolota,Politisi Partai Persatuan Indonesia (Perindo) yang juga Anggota Komisi 2 DPRD Bolmut ini mengatakan bahwa dari hasil dialog tadi,pihaknya meminta agar Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Bolmut untuk segera menindaklanjuti keluhan dari para nelayan.

“Jadi kami sampaikan juga kepada Pihak DKP agar dapat mengkoordinasikan dan mengkomunikasikan hal tersebut kepada pihak DKP Provinsi Sulut dan Kabupaten Gorut,”ucap Ronal Bolota ketika dihubungi awak media ini.(RHB/Advertorial)


