e-berita.com, Bolsel – Dalam upaya memperkuat program ketahanan pangan daerah, Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) H. Iskandar Kamaru, SPt, MSi, menghadiri kegiatan panen padi sawah di Desa Tolondadu II, Kecamatan Bolaang Uki, pada Selasa (04/11/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Iskandar meninjau secara langsung kegiatan panen padi sawah yang dilakukan oleh kelompok tani setempat.
Kehadiran orang nomor satu di Bolsel ini menjadi bentuk dukungan nyata pemerintah daerah terhadap para petani yang menjadi ujung tombak sektor pertanian.
“Kegiatan seperti ini sangat penting untuk menopang ketahanan pangan daerah. Jika masih tersedia lahan yang bisa disewa, kita akan dorong untuk menambah areal tanam,” ujar Bupati Iskandar.

Bupati juga menegaskan komitmennya untuk terus berkoordinasi dengan Gubernur Sulawesi Utara dalam rangka memperkuat sektor pertanian di wilayah selatan Bolaang Mongondow. Ia berharap dukungan pemerintah Provinsi dapat mempercepat pembangunan infrastruktur pertanian yang dibutuhkan masyarakat.
“Ke depan, dengan adanya pembangunan bendungan di wilayah Bolaang Mongondow, kita berharap persoalan pasokan air untuk lahan persawahan di Bolsel bisa teratasi,” harapnya.

Dalam kunjungan lapangan tersebut, Bupati Iskandar turut didampingi oleh Camat Bolaang Uki Nurhaeda Yasin, Sangadi Tolondadu II, serta sejumlah pimpinan perangkat daerah terkait.
Kegiatan ini menjadi salah satu langkah nyata Pemerintah Kabupaten Bolsel dalam mendorong peningkatan produktivitas pertanian dan memastikan ketersediaan pangan yang berkelanjutan bagi masyarakat. (**/rdk)


