e-berita.com, Bolsel – Wakil Gubernur (Wagub) Sulut yang juga selaku Wakil Ketua Bidang Organisasi DPP PDI Perjuangan Sulut, Steven Kandouw secara tegas memberikan restu kepada pasangan Iskandar Kamaru dan Deddy Abdu Hamid (BERKAH) kembali bersama-sama maju di Pilkada Bolsel 2024.
Hal itu diungkapkan Steven Kandouw disela-sela kunjungan Safari Ramadhan Pemprov Sulut di Kabupaten Bolsel, pada acara buka puasa bersama dengan jajaran Pemkab dan masyarakat setempat, Senin (01/04/2024)
“Saya harap pasangan Bupati dan Wakil Bupati saat ini (Iskandar Kamaru dan Deddy Abdul Hamid) kembali bersama-sama di Pilkada Bolsel 2024 nanti,” ungkap Steven Kandouw.
Orang nomor dua di Bumi Nyiur Melabai ini menegaskan, jika sosok Bupati Iskandar Kamaru dan Wabup Deddy Abdul Hamid layaknya seperti Matahari dan Bulan.
“Sampai hari itu komitmen kebersamaan itu saya lihat masih tetap solid terjaga. Maka sudah tentu kebersamaan ini harus berlanjut di periode berikut,” ucap Steven.
Terkait sinyal akan restu petinggi DPP PDI Perjuangan Sulut, terhadap pasangan BERKAH Jilid 2 di Pilkada Bolsel 2024 nanti tentu memantik respon positif masyarakat di daerah setempat.
Wahyu salah satu warga Bolsel mengatakan jika apa yang disampaikan oleh Wagub yang juga merupakan petinggi DPP PDI Perjuangan Sulut tersebut telah menjadi sinyal kuat akan keberlanjutan pasangan BERKAH jilid 2 di Pilkada Bolsel 2024 ini.
“Masyarakat masih menginginkan pasangan BERKAH melanjutkan kepemeimpinan mereka di periode berikut. Apalagi sejauh ini hubungan kedua top eksekutif di Bolsel ini masih sangat solid terjaga,” ungkapnya. (rdk)