Bupati Yusra Alhabsyi Pantau Langsung Proses Pembersihan Pasar Tradisional Lolak

e-berita.com, Bolmong – Sebagai salah satu urat nadi perputaran ekonomi di daerah, Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) berupaya segera melakukan pemulihan pasar tradisional lolak yang pada 27 Juli 2025 lalu dilanda kebakaran hebat, hingga membuat puluhan kios dan lapak pedagang rata tanah.

Langkah percepatan pemulihan itu pun dilakukan dengan melakukan pembersihan puing-puing material yang masih ada di lokasi dengan menerjunkan tim gabungan dari BPBD, Dinas Perdagangan, Satpol PP, Damkar, dan aparat kecamatan serta desa

Untuk memastikan kegiatan itu berjalan dengan baik, Bupati Bolmong, Yusra Alhabsyi secara langsung turun memantau jalannya proses tersebut. Menurut Bupati, pemulihan aktivitas ekonomi masyarakat harus menjadi prioritas utama.

“Kita tidak boleh berlama-lama terpuruk. pasar tradisional lolak ini adalah urat nadi ekonomi masyarakat setempat dan sekitarnya. Karena itu penanganannya harus cepat, terukur, dan tepat sasaran,” tegas Yusra di sela peninjauan.

Selain memantau, top eksekutif di Bolmong ini turut berdialog langsung dengan para pedagang terdampak, dan masyarakat untuk mendengar keluhan, dan kebutuhan medesak.

Dalam kesempatan itu, Bupati Yusra memastikan Pemerintah daerah hadir sepenuhnya dalam proses pemulihan jantung perekonomian di Ibukota Kabupaten Bolmong ini.

Selain itu, Yusra turut memberikan apresiasi atas kebersamaan warga yang ikut bergotong royong bersama Pemerintah dalam proses pembersihan area pasar.

“Saya bangga melihat kekompakan masyarakat. Semangat gotong royong seperti ini adalah kekuatan kita. Dengan kebersamaan, kita bisa bangkit lebih cepat,” ungkap Yusra.

Pendataan kerusakan kios dan kerugian pedagang telah dilakukan oleh Pemkab Bolmong. Selain itu, Pemerintah juga menyiapkan langkah lanjutan berupa penataan ulang area pasar serta penyediaan lokasi sementara agar aktivitas perdagangan tidak terhenti.

“Kami targetkan pasar ini bisa segera kembali berfungsi. Pemerintah akan memastikan ada solusi terbaik bagi pedagang yang terdampak,” ungkapnya.

Rencana pemulihan pasar tradision lolak akan dilakukan bertahap, dimulai dari pembersihan area, pendataan kerugian, penataan lokasi dagang sementara, hingga pembangunan fasilitas yang lebih layak modern serta nyaman bagi pedagang khususnya pengunjung. (**/rdk)

Exit mobile version